20 Teka Teki Paling Lucu Dan Jawabannya

20 TEKA TEKI PALING LUCU DAN JAWABANNYA

Berikut terdapat beberapa teka teki yang lucu dan sulit yang bisa bikin kita berpikir bahkan bisa bikin kita tertawa. Teka teki ini terdiri dari beberapa pertanyaan beserta dengan jawabannya sehingga memudahkan pembaca untuk tahu jawaban dari teka teki ini. Jika terdapat perbedaan jawaban antara admin dan pembaca harap jadikan maklum karena belum tentu juga jawab dari admin 100% benar. Teka teki ini dibuat hanya untuk hiburan semata. Jika anda memiliki pertanyaan seputar teka teki, maka anda juga dapat tulis dikolom komentar. Jika sesuai, maka admin akan buat untuk postingan yang akan datang. Berikut beberapa teka teki yang lucu dan bisa bikin tertawa:

1. Apa yang selalu ada dilantai tetapi tidak pernah kotor ?
Jawab: Bayanganmu.

2. Seekor ayam jago bertelur diatas atap rumah yang tinggi. Kemanakah telur tersebut akan jatuh ?
Jawab: Ayam jago tidak bertelur. Yang bertelur adalah ayam betina.

3. Bagian kapal manakah yang setiap hari kamu lihat dirumah ?
Jawab: Bagian layar (layar televisi, layar HP, dan lain-lain).

4. Apa yang akan naik jika hujan turun ?
Jawab: Payung.

5. Saat muda aku tinggi, dan saat tua aku pendek. Aku bercahaya dan angin adalah musuhku. Apakah aku ?
Jawab: lilin.

6. Apa yang lebih ringan dari bulu tetapi kita tiak bisa tahan selama 10 menit ?
Jawab: Nafas.

7. Apa yang bisa mengisi seluruh ruangan tanpa memakan ruang ?
Jawab: Angin.

8. Permen apa yang dalam bahasa inggris hanya terdiri dari 2 huruf saja ?
Jawab: Candy (c and y).

9. Apa yang keluarnya pelan-pelan dan masuknya sangat cepat. Benda apakah itu ?
Jawab: Meteran.

10. Daun apa yang bisa menyebabkan orang tidak bisa bergerak ?
Jawab: Daun move (don't move).




11. Potong rambut setiap hari tetapi tidak pernah botak ?
Jawab: Tukang cukur.

12. Apa perbedaan antara sepatu dan jengkol ?
Jawab: Kalo jengkol di semur, kalo sepatu di semir.

13. Kerangka apa yang tidak pernah ditemukan fosilnya ?
Jawab: Kerangka karangan

14. Kera apa yang biasanya berada dipojokan ?
Jawab: KERAnjang sampah.

15. Telor apa yang biasa dipakai perang ?
Jawab: Telor dadadarr.

16. Apa perbedaan orang yang memberi hutan dan orang yang hutang ?
Jawab: Orang yang memberi hutang kuat ingatannya, dan orang yang hutang pelupa.

17. Pada suatu hari, ada pemburu dan juga seekor buaya bunting. Lalu pemburu itu tembak buaya tersebut dibagian perutnya. Siapakah yang akan mati dulu ?
a. Penburu, b. Buaya, c. Anak buaya
Jawab: b. Buaya karena buaya tidak beranak tapi bertelur.

18. Kenapa nama anna dan elsa biasanya identik dengan negara Jerman ?
Jawab: Karena jika dari Arab namanya Anna dan Ente.

19. Dalam bahasa inggris 'Bulan berwarna hijau' biasa disebut...?
Jawab: Timoon.

20. Pohon apa yang paling suka kawin ?
Jawab: Pohon pinang.

Sebelumnya   141   142   143   144   145   146   147   148   149   150   Selanjutnya  
Cukup sekian teka teki yang telah dibuat, jika terdapat kesalahan dalam tulisan dan jawaban, maka admin mohon maaf. Jika anda terhibur dan suka, maka anda dapat membagikan ke teman-teman anda sebagai hiburan. Terima kasih.

Posting Komentar untuk "20 Teka Teki Paling Lucu Dan Jawabannya"