Teka Teki Lucu Dan Sulit Banget

TEKA TEKI LUCU DAN SULIT BANGET

Selamat datang di blog Tebak Tebakan Terlengkap paling kocak, lucu, sulit dan paling bombastis hanya ada disini.
Blog ini dibuat tidak lain untuk hiburan semata tidak ada unsur menjatuhkan, hinaan atau sebagainya. Jika di blog ini terdapat kesalahan dalam penulisan atau tidak sesuai antara pertanyaan dan jawaban admin minta maaf yang sebesar besarnya karena admin hanyalah manusia biasa yang lemah dan imut hahahaha. Langsung saja di Tebak Tebakan inti.

1. Bagaimana cara anda menulis tanpa menggunakan spidol dan bolpoin?
Jawab: Pakai pensil.

2. Bahasa apa yang hanya membuang waktu saja?
Jawab: Bahasa basi (Basa basi).

3. Ban apa yang jumlahnya lebih dari satu juta?
Jawab: BANyak.

4. Ban apa yang terbuat dari air?
Jawab: BANjir.

5. Bungkuk bukan udang, mencapit bukan kepiting. Siapakah itu?
Jawab: Pemulung.

6. Burung apa yang tidak kelihatan dan seram?
Jawab: Burung hantu.

7. Bukan perempuan juga bukan laki-laki tetapi di panggil ibu. Apakah itu?
Jawab: ibu kota, ibu jari.


8. Buah apa yang apabila huruf terakhir diganti dengan huruf "i" maka akan menjadi nama sayuran?
Jawab: Buah SAWO, apabila huruf terakhir diganti dengan huruf "i" maka akan menjadi SAWI.

9. Binatang apa yang paling tua diantara binatang yang lainnya?
Jawab: Burung kakak TUA.

10. Binatang apa yang semua jenis kelaminnya betina ?
Jawab: Buaya (Bu Aya).

11. Binatang apa yang sering menjadi malpraktek ?
Jawab: Nyamuk. Karena setiap dikasih obat bukannya sembuh malah jadi mati.

12. Binatang apa yang paling sering menjadi bahan pemerasan?
Jawab: Sapi perah.

13. Binatang apa yang sebelum dipukul sudah jera terlebih dahulu?
Jawab: JERApah.

14. Berlubang bukannya sumur, berbulu bukan binatang. Apakah itu?
Jawab: Lubang hidung.

15. Bersisik bukan ikan, bermahkota bukan raja. Apakah itu?
Jawab: Nanas.


Sebelumnya   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   Selanjutnya  
Cukup sekian Teka Teki yang dapat saya sampaikan jika ada kesalahan dalam penulisan baik disengaja maupun memang disengaja Admin minta untuk dimaafkan.
Wassalam...

Posting Komentar untuk "Teka Teki Lucu Dan Sulit Banget"